Seringkali kita lupa apa yang baru saja kita lakukan. Misalnya
saat kita menaruh suatu benda, namun beberapa saat kemudian kita lupa menaruh
benda tersebut dimana. Atau saat kita menyalakan lampu, kita lupa siapa yang
menyalakan lampu tersebut.
Gejala tersebut dikenal dengan nama Short Term Memory Lost
Syndrome atau Short Memory Syndrome (SMS), sebuah penyakit yang membuat
penderitanya seringkali melupakan hal-hal yang baru saja terjadi dalam sekejap,
sehingga membuat si penderita jadi terlihat seperti orang pikun. SMS ini juga
bisa diartikan sebagai penurunan daya ingat seseorang yang membuat penderita
kehilangan informasi dalam sekejap.
Penyebab sindrom ini
yaitu:
1. Teknologi yang
semakin canggih yang cenderung membuat orang malas memakai otot dan otaknya
dengan maksimal.
2. Faktor beban
kerja yang tinggi.
3. Adanya gangguan
peredaran darah ke otak yang menyebabkan menurunnya daya ingat.
Penyebab menurunnya
daya ingat :
1. Faktor traumatis,
seperti apabila kepala terbentur dengan kencang.
2. Faktor non
traumatis seperti, misalnya pembuluh darah mengalami gangguan (tanpa terbentur
apapun), keracunan makanan atau minuman, narkoba dan penyakit-penyakit yang
berhubungan dengan kepala dan sistem darah di kepala
Untuk mencegah SMS, makanlah makanan yang bergizi,
bernutrisi, dan terapkan pola makan teratur serta jauhi makanan yang mengandung
MSG (monosodium glutamat), terutama Junk Food atau makanan yang berkolesterol
jahat, karena kolesterol jahat dapat menimbulkan plak-plak yang akan mengganggu
jalur peredaran darah anda ke otak. Mulailah berolahraga secara teratur,
minimal senam ataupun jalan kaki.
Sering-seringlah mengasah otak dengan main catur, puzzle,
TTS, games yang sangat membutuhkan otak untuk berpikir, yang mampu membuat anda
mengasah otak anda
Bila sudah terkena SMS, setidaknya kita masih bisa melakukan
hal-hal di atas tadi untuk membantu meningkatkan daya ingat, atau gunakan tips berikut:
1. Sediakan post-it
di meja untuk menuliskan tugas-tugas penting ketika tugas itu didelegasikan
kepada Anda, dan tempelkan di tempat yang langsung terlihat.
2. Gunakan reminder
atau alarm pengingat di ponsel Anda.
3. Persiapkan pada
malam sebelumnya semua hal yang akan Anda bawa esok hari ke kampus atau kantor.
Semoga bermanfaat.
0 komentar:
Posting Komentar